Hadir Layani After Sales Warga Balikpapan

Resmi Dibuka Bengkel Honda AHASS Elvia Jaya

Melihat kondisi semaraknya permintaan pelanggan akan fasilitas service sepeda motor khususnya sepeda Motor Honda, Astra Motor Kaltim 1 kembali mewujudkan apa yang diinginkan masyarakat Balikpapan. Selasa, 10 Oktober 2023 telah dibuka resmi.

=POJOKALTIM, Balikpapan

Pada Launching kali ini, Bengkel Bengkel Ahass Elvia Jaya mengundang 20 warga sekitar dan rekan-rekan jurnalis yang diundang pada prosesi launching serta memberikan program ganti oli gratis untuk seluruh konsumen dan jurnalis yang datang pada saat launching.

Rangkaian acara pada saat launching, antara lain pemotongan tumpeng, pemotongan pita dan kegiatan service dang anti oli gratis. Suasana riang para konsumen Motor Honda nampak terlihat pada saat acara berlangsung.

Tidak dipungkiri keinginan akan fasilitas Astra motor sangat ditunggu-tunggu oleh konsumen Balikpapan khususnya daerah kampung timur dan sekitarnya.

Bertempat di Kampung Timur, Balikpapan Utara, Kalimantan Timur. Bengkel resmi Ahass Elvia dapat melayani masyarakat mulai dari hari Senin - Sabtu pukul 08.00 - 16.00 WITA dan Minggu 09.00-15.00 Wita.

Tidak hanya itu, ruangan cozy untuk pelanggan yang menunggu motornya diservis. Ditemani fasilitas seperti Wi-Fi, hingga stopkontak untuk mengisi daya perangkat elektronik dan ragam fasilitas lainnya menambah kenyamanan ruang tunggu Ahass Elvia. 

 "Terima kasih kepada konsumen loyal Astra Motor Honda akan antusiasnya terhadap produk kami, Semoga dengan di bukanya bengkel resmi ini dapat meningkatkan kepuasan konsumen Honda khususnya yang ada di daerah kampong timur sekitarnya, Kodya Balikpapan," ujar I Gusti Ngurah Dharma Palguna Manager Technical Service Department Astra Motor Kaltim 1

"Kalau dari hitungan kami, hampir 7000 unit yang belum kita cover untuk melakukan pelayanan service. Dari total penduduk yang ada di area Balikpapan Utara," jelasnya saat Pembukaan AHASS Elvia Jaya, Selasa (10/10/2023). (rc)

Share:

Berita Pilihan